, ,

Workshop MPKU Muhammadiyah, Tegaskan Pesantren Inti Gerakan Hidup Sehat

DSC_0284

Oknews.co.id – Lamongan, Majelis Pembinaan Kesehatan Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah menyelenggarakan Workshop Pesantren Sehat Berkemajuan dan Launching Sistem Informasi Kesehatan dengan tema “Mewujudkan Pondok Pesantren Sehat Berkemajuan, Sehat Santrinya, Kuat Bangsanya”. Workshop akan dilaksanakan pada 8-10 Oktober 2019 di Pondok Modern Muhammadiyah Paciran Kabupaten Lamongan, dibuka oleh Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Lamongan yang diwakili oleh Kepala Bidang Kesmas, dokter Abdullah Wasi’an (8/10/2019),

“Gerakan Masyarakat sehat berbasis pesantren sehat, sendiri merupakan pemberdayaan masyarakat melalui peningkatan kemampuan masyarakat pesantren terus menerus secara mandiri dan berperan aktif dalam mencegah penyakit, memelihara lingkungan sehat, mewujudkan kebijakan berwawasan kesehatan untuk meningkatkan derajat kesehatan yang optimal.Pemerintah Lamongan merespon dan mendukung sepenuhnya program PP Muhammadiyah ini” Ujar Wasi’an dalam sambutannya

Secara teknis Deni Wahyudi Kurniawan, divisi kesehatan masyarakat Majelis Pembina Kesehatan Umum PP Muhammadiyah menyatakan,

“Workshop ini merupakan rangkaian kegiatan kerjasama antara MPKU dan Lembaga Pembinaan Pesantren PPM dengan Direktorat Promosi Kesehatan dan Direktorat Pemberdayaan Masyarakat Kementerian Kesehatan Republik Indonesia. Tahun ini MPKU bersama LP2 menyelenggarakan tiga workshop pesantren sehat di Paciran, Bima, dan Yogyakarta” kata Deni

Partisipasi pesantren dalam kampanye gerakan masyarakat sehat sangat dinantikan.

“Peran serta masyarakat termasuk pesantren sangat penting dalam upaya mempromosikan gerakan masyarakat hidup Sehat untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat” tambah  Deni.

“Apalagi Indonesia akan menghadapi bonus demografi 2045 yang merupakan kesempatan sekali seumur hidup untuk memanfaatkan windows of opportunity itu” ujar Deni menjelaskan

Tercatat Organisasi Kemasyarakatan (Ormas) yang fokus pada upaya mewujudkan pesantren sehat di antaranya adalah PP Muhammadyah, ‘Aisyiyah, Muslimat Nahdlatul Ulama, Persatuan Islam, dan Yayasan Jaringan Pesantren Nusantara. Kegiatan yang dilakukan diselaraskan dengan agenda bersama Kementerian Kesehatan, misalnya pembinaan kesehatan lingkungan pondok pesantren, orientasi asatidz dan santri untuk penggerak GERMAS secara optimal. (Uzlifah)

Sumber

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.